Resep kue Cucur Khas Betawi

Bahan :

  1. 300 gram tepung beras
  2. 30 gram tepung terigu
  3. 150 gram gula merah/ jawa, sisir halus
  4. 100 gram gula pasir
  5. 450 ml air
  6. minyak untuk menggoreng
CARA MEMBUAT KUE CUCUR :
  1. Rebus air bersama gula merah dan gula pasir hingga gula larut. Saring.
  2. Tuang ke dalam tepung beras dan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diuleni dan dipukul-pukul dengan tangan selama 15 menit. Kocok-kocok dengan sendok sayur selama 20 menit. Diamkan adonan selama 2-3 jam.
  3. Panaskan minyak goreng dalam wajan kecil lalu tuang satu sendok sayur adonan. Siram-siram lalu tusuk tengahnya dengan tusuk sate sampai kering. Angkat lalu tiriskan. Selamat mencoba.
Share this article :
 

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Resep Kue Tradisional Dan Modren - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger